DPRD Kota Balikpapan mengusulkan penyediaan gedung serbaguna di setiap kelurahan, sehingga masyarakat dapat memanfaatkannya untuk menggelar berbagai kegiatan.
Wakil Ketua DPRD Balikpapan, Yono Suherman, menilai penting keberadaan fasilitas ini agar kegiatan masyarakat dapat terselenggara di tempat yang memadai. Mulai dari acara sosial, budaya, bahkan olahraga.
“Saat ini banyak warga terpaksa mengadakan acara di jalan karena tidak tersedia fasilitas yang memadai. Ini berbahaya dan mengganggu ketertiban lalu lintas. Oleh karena itu, setiap kelurahan harus memiliki gedung serbaguna,” ujar Yono, Selasa (11/2/2025).
Kondisi ini sering ia temukan dalam berbagai kesempatan. Misalnya ketika ada resepsi pernikahan, pengajian, hingga pertemuan warga yang berlangsung menggunakan sarana akses jalan. Selain menghambat mobilitas, hal ini juga meningkatkan risiko kecelakaan.
Sebagai contoh, Yono menyebut beberapa wilayah seperti Gunung Bahagia dan Sepinggan Baru yang telah dilengkapi gedung serbaguna beserta fasilitas pendukungnya. Ia berharap langkah yang sama dapat diperluas ke seluruh kelurahan di Balikpapan. Sehingga masyarakat tidak perlu menyewa hanya untuk menggelar acara, terlebih yang lokasinya cukup jauh dari lingkungan tempat tinggal.
Selain sebagai lokasi penyelenggaraan acara, fasilitas ini juga bisa mengakomodir berbagai kegiatan, seperti pelatihan kerja, olahraga, serta pertemuan organisasi masyarakat. Dengan adanya fasilitas ini, interaksi sosial warga dapat meningkat.
Yono menekankan bahwa pemerataan pembangunan harus menjadi prioritas pemerintah kota. Ia mengingatkan agar fasilitas publik tidak hanya terpusat di wilayah perkotaan, tetapi juga merata ke seluruh kelurahan.
“Jangan hanya di pusat kota, tetapi di seluruh kelurahan harus ada fasilitas ini,” tegasnya.
Ia berharap pemerintah kota dapat mengalokasikan anggaran untuk membangun gedung serbaguna di seluruh kelurahan. Dengan fasilitas yang memadai, masyarakat dapat lebih mudah menyelenggarakan kegiatan tanpa kendala tempat, sekaligus meningkatkan kenyamanan dan keamanan dalam beraktivitas.