Ekonomi dan BisnisParlementaria

Dewan Ingatkan Pengelolaan Pasar Ramadan Harus Lebih Baik

×

Dewan Ingatkan Pengelolaan Pasar Ramadan Harus Lebih Baik

Sebarkan artikel ini
Sekretaris Komisi II DPRD Balikpapan, Taufik Qul Rahman, ingin pengelolaan Pasar Ramadan lebih baik. (foto: ist)

Pasar Ramadan bukan sekadar tempat berbelanja, tetapi juga memiliki peran penting dalam mendorong ekonomi masyarakat, terutama bagi pelaku usaha kecil. Oleh karena itu, DPRD Balikpapan menegaskan pentingnya pengelolaan pasar Ramadan yang lebih baik agar bermanfaat maksimal tanpa mengganggu ketertiban umum.

Sekretaris Komisi II DPRD Balikpapan, Taufik Qul Rahman, menegaskan bahwa pasar Ramadan harus mendapat dukungan, bukannya dibatasi. Pasar ini tidak hanya menjadi tradisi tahunan, tetapi juga memberikan dampak ekonomi yang signifikan bagi UMKM.

“Kami sudah melakukan pemantauan langsung dan akan terus berkoordinasi dengan pemerintah serta masyarakat agar pasar Ramadan berjalan lancar,” ujar Taufik, Minggu (2/3/2025).

Agar pasar Ramadan tetap berjalan tertib dan nyaman Taufik menilai pemerintah kota perlu menetapkan regulasi yang jelas. Dengan aturan yang terstruktur, pasar Ramadan dapat beroperasi tanpa kendala setiap tahunnya.

“Pasar Ramadan hanya berlangsung satu bulan dalam setahun. Dengan regulasi yang jelas dan pengelolaan yang baik, pasar ini bisa menjadi wadah yang nyaman bagi masyarakat untuk berbelanja dan merasakan suasana Ramadan tanpa hambatan,” tegasnya.

Selama pasar Ramadan terkelola dengan baik dan tetap menjaga kebersihan serta ketertiban, maka tidak ada alasan untuk membatasi.

“Ramadan adalah bulan penuh berkah. Selama pasar ini tidak mengganggu fasilitas umum dan dikelola dengan baik, maka harusnya didukung,” tambahnya.

Taufik juga menyoroti pentingnya teknis pengelolaan, semisal sistem parkir dan penataan pedagang. Hal ini penting untuk mencegah kemacetan dan memastikan kenyamanan bagi masyarakat sekitar.

“Manajemen parkir dan lokasi pedagang harus diperhatikan agar tidak mengganggu akses jalan dan kenyamanan warga,” jelasnya.

Ia turut mengusulkan agar Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) di setiap kelurahan ikut berperan dalam pengelolaan pasar Ramadan. Dengan kerja sama berbagai pihak, Taufik optimis pasar Ramadan dapat memberikan manfaat maksimal tanpa menimbulkan gangguan bagi lingkungan sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *