Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Balikpapan memperkuat komitmen dalam pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan. Hal ini terungkap saat penandatanganan perjanjian kinerja serta pencanangan pembangunan Zona Integritas (ZI) tahun 2026.
Kepala Lapas Balikpapan, Edy Susetyo, memimpin kegiatan tersebut di Ruang Serba Guna Lapas Balikpapan, Selasa (6/1/2026). Seluruh pejabat struktural bersama pegawai turut serta menandatangani komitmen untuk bekerja secara profesional dan berintegritas.
“Ini langkah awal kita dalam mengawali tahun 2026 dengan semangat perubahan. Perjanjian kinerja bukan sekadar formalitas, melainkan komitmen moral dan profesional seluruh pegawai untuk menghadirkan pelayanan pemasyarakatan yang PRIMA, bersih, dan akuntabel,” tegas Edy memberikan arahan.
Penandatanganan perjanjian kinerja dan pencanangan pembangunan Zona Integritas Tahun 2026 merupakan langkah strategis mendukung Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Termasuk menciptakan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan Lapas Balikpapan.
Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Moch. Budi Santoso, menyampaikan kesiapan jajarannya dalam mendukung pembangunan ZI di Lapas Balikpapan.
“Momentum ini menjadi dasar penguatan tata kelola organisasi yang efektif dan transparan. Kami siap mendukung seluruh program kerja melalui pengelolaan administrasi, keuangan, dan kepegawaian yang tertib serta sesuai dengan ketentuan, guna menunjang terwujudnya WBK dan WBBM di Lapas Balikpapan,” pesannya.
Melalui kegiatan ini, jajaran Lapas Balikpapan berharap semakin solid dan konsisten dalam mengimplementasikan pembangunan Zona Integritas. Serta mampu menghadirkan tata kelola pemasyarakatan yang profesional, transparan, dan berintegritas sepanjang tahun 2026.
Kegiatan ini juga bagian dari dukungan Lapas Balikpapan terhadap program Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan menuju pelayanan publik prima.














