BeritaEkonomi dan Bisnis

Dukungan Nyata PLN Dalam Pengembangan Kawasan Ekonomi dan Hilirisasi Nasional di Kalimantan Selatan

×

Dukungan Nyata PLN Dalam Pengembangan Kawasan Ekonomi dan Hilirisasi Nasional di Kalimantan Selatan

Sebarkan artikel ini
GM PLN UIP KLT Basuki Widodo memberikan penjelasan kepada Dirut PLN Darmawan Prasodjo saat meninjau kesiapan infrastruktur GI 150 kV Batulicin Baru/Setangga. (foto: ist/hmsplnuipklt)

PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) turut berperan penting dalam pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Setangga. Terutama, dalam aspek penguatan infrastruktur kelistrikan untuk kawasan industri di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan itu. 

Sejalan dengan pengembangan kawasan dan program hilirisasi nasional, PLN mewujudkan komitmen dukungannya melalui pembangunan Gardu Induk (GI) 150 kV Batulicin Baru/Setangga. Infrastruktur ini merupakan tulang punggung pasokan listrik ke kawasan tersebut. Termasuk smelter bahan baku baterai PT Anugerah Barokah Cakrawala (PT ABC).

Langkah tersebut mendapat perhatian Direktur Utama PT PLN (Persero), Darmawan Prasodjo. “Kesiapan infrastruktur kelistrikan yang andal tentu akan menentukan keberhasilan pengembangan kawasan industri berbasis hilirisasi. PLN hadir tidak hanya sebagai penyedia listrik. Melainkan pula sebagai mitra strategis pembangunan industri nasional,” sebut Darmawan saat melakukan kunjungan kerja dalam rangka menghadiri peresmian Pabrik Bahan Prekursor Baterai milik PT Anugerah Barokah Energi Baru (ABEB) dan meninjau infrastruktur kelistrikan di KEK Setangga, Selasa (13/1/2026).

GI Batulicin Baru/Setangga Menjawab Kebutuhan Listrik Industri

General Manager PLN UIP KLT, Basuki Widodo, mengungkap pembangunan GI 150 kV Batulicin Baru/Setangga untuk menjawab kebutuhan listrik industri.

“Pembangunan mulai berjalan 4 Januari 2024 dan berhasil diberi tegangan pertama (energize) pada 27 Februari 2025. Proyek ini menunjukan komitmen PLN UIP KLT dalam menyediakan infrastruktur kelistrikan yang siap mendukung pertumbuhan kawasan industri,” jelas Basuki.

Keberadaan GI 150 kV Batulicin Baru/Setangga, lanjutnya, tidak hanya menjamin keandalan pasokan listrik bagi PT ABC. Melainkan juga membuka peluang pengembangan tenant industri lainnya di KEK Setangga. 

“Dengan sistem kelistrikan yang andal dan berkapasitas besar, kawasan ini memiliki pondasi kuat untuk berkembang sebagai pusat industri hilirisasi baterai dan industri turunan lainnya,” tambahnya.

Lebih dari itu, pembangunan infrastruktur kelistrikan turut memberikan dampak bagi masyarakat sekitar. Pasokan listrik yang andal mendorong pertumbuhan ekonomi, membuka lapangan kerja, serta memperkuat kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Tanah Bumbu dan sekitarnya. Kemudian menjadikan KEK Setangga sebagai penggerak pertumbuhan ekonomi daerah yang berkelanjutan di Kalimantan Selatan.

Tinggalkan Balasan

Berita

PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (PLN UIP KLT) menggelar sosialisasi pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan pada Kamis (15/1/2026). Khususnya, proyek Saluran Kabel Tegangan Tinggi (SKTT) 150 kV Gardu Induk (GI) Kuaro – Gas Insulated Switchgear (GIS) 4 Ibu Kota Nusantara (IKN)

Berita

Kehadiran infrastruktur ketenagalistrikan turut menumbuhkan harapan dan peluang baru bagi masyarakat sekitarnya. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PT PLN (Persero) memastikan setiap langkah pembangunan membawa manfaat berkelanjutan