BeritaKesehatan

PHBS di Lingkungan Sekolah Masih Minim, Puskesmas GSI Tanamkan Kebiasaan Sederhana Ini Pada Peserta Didik

×

PHBS di Lingkungan Sekolah Masih Minim, Puskesmas GSI Tanamkan Kebiasaan Sederhana Ini Pada Peserta Didik

Sebarkan artikel ini
Tenaga kesehatan Puskesmas Gunung Sari Ilir memberikan edukasi kepada murid-murid sekolah dasar di wilayah kerjanya. (foto: ist/pkmgsi)

Penerapan pola hidup bersih pada kalangan anak usia sekolah di Balikpapan Tengah, khususnya wilayah Gunung Sari Ilir, terbilang belum optimal. Kondisi tersebut menjadi salah satu atensi khusus Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Gunung Sari Ilir.

Penanggung Jawab Program UKS, drg. Efna Wahyu Hapsari, mengakui masih banyak peserta didik yang belum terbiasa mencuci tangan sebelum beraktivitas. Padahal, perilaku tersebut dapat meningkatkan risiko penyakit.

“Sekarang itu anak-anak kurang membiasakan mencuci tangan sehingga berpotensi memicu penyakit,” ujar Efna, Kamis (13/11/2025)..

Hal ini menunjukan bahwa pemahaman peserta didik tentang pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) di lingkungan sekolah masih minim. Sebagai tindak lanjut, puskesmas berupaya mengintensifkan langkah edukasi agar anak memahami pentingnya kebersihan bagi kesehatan diri.

Efna menegaskan, pendekatan edukatif secara konsisten menjadi salah satu langkah penting untuk mengubah perilaku anak. Pemahaman sejak dini akan membentuk kebiasaan positif anak hingga dewasa.

Selain itu, edukasi kesehatan bagi anak usia sekolah akan berperan dalam menjaga kualitas tumbuh kembang anak. Dalam hal ini, kebiasaan tidak mencuci tangan akan memberi pengaruh besar pada asupan gizi anak. 

Ia mengingatkan, bahwa kondisi asupan gizi yang tidak seimbang berpotensi memicu berbagai gangguan kesehatan yang akhirnya berdampak pada perkembangan anak.

“Dengan memberi pengetahuan tentang pola hidup sehat kepada anak usia sekolah, kita ingin tumbuh kembang anak maksimal,” sambungnya.

Selain edukasi, Puskesmas GSI juga memperkuat kolaborasi dengan pihak sekolah untuk meningkatkan peran dan fungsi Usaha Kesehatan Sekolah (UKS). Program UKS menjadi sarana penting pembinaan guru terhadap peserta didik dalam mewujudkan pola hidup sehat di lingkungan sekolah.

Melalui berbagai langkah tersebut, Puskesmas GSI ingin anak-anak di wilayah kerjanya dapat menjalani aktivitas dalam kondisi sehat dan produktif.

Tinggalkan Balasan